Gerindra: Litbang Kompas Sudah Kasih Sinyal, Jokowi Game Over

Teks Sumber : RMOL.CO

Inilahjambi – Litbang Kompas hari ini merilis hasi survei elektabilitas pasangan capres-cawapres yang menempatkan paslon 01 Jokowi-Maruf masih unggul dari paslon 02 Prabowo-Sandi. Yaitu 49,2 persen dan 37,4 persen.

Baca lagi : Survei Kompas: Elektabilitas Prabowo – Sandiaga Naik, Jokowi – Maruf Turun

Kendati demikian, angka pada bulan Maret 2019 tersebut terdapat penurunan signifikan paslon 01 sementara paslon 02 cenderung naik dari Oktober 2018. Hal ini pun menjadi sinyal buruk bagi petahana yang angka surveinya di bawa 50 persen.

Sebagaimana disampaikan oleh Wakil Sekjen Partai Gerindra, Andre Rosiade kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu 20 Maret 2019, hal itu menjadi tanda berakhirnya Joko Widodo.

“Litbang Kompas sudah berikan sinyal kepada rakyat Indonesia kekalahan Jokowi. Ini sinyal kalah 01 dan Jokowi sudah game over,” ujar Andre.

Menurut dia, sudah sepatutnya petahana itu memperoleh angka di atas 50 persen seperti SBY pada tahun 2009.

Bahkan Andre mengklaim dalam survei internalnya, pasangan 02 sudah unggul dengan memperoleh angka 48 persen, sementara 01 memperoleh 46 persen.

Baca lagi : Mahfud MD Bongkar ‘Borok’ Kemenag Soal Jual Beli Jabatan Rektor UIN

“Kami membaca survei Litbang Kompas itu dengan cara kami membaca survei internal kami, jadi ada kesesuaian,” tandasnya.

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN