Hari Peduli Sampah Nasional, Kapolres Muarojambi Bersih-Bersih di Pasar Sengeti

Inilahjambi – Kepala Kepolisian Resor Muarojambi AKBP Mardiono ikut bersih-bersih sampah di Pasar Sengeti pada Rabu pagi 20 Februari 2019.

Baca juga: Kepala BNNK Batanghari Ingatkan Pegawai Lapas Muarabulian Jauhi Narkoba

Aksi ini dilakukan Kapolres sebagai implementasi peringatan Hari Peduli Sampah Nasional tahun 2019.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sampah. Pertama kita lakukan pembersihan sampah itu di area Pasar Sengeti dan di tempat pembuangan akhir,” kata perwira melati dua ini.

Selain kegiatan bersih-bersih, dilakukan juga bakti sosial berupa pemberian sembako kepada petugas kebersihan yang ada di lingkup Pemerintahan Kabupaten Muarojambi.

“Kegiatan ini juga kita isi dengan pemberian sembako dan juga masker kepada petugas kebersihan yang ada di lingkup Pemkab Muarojambi. Kemudian kita juga lakukan cek kesehatan gratis untuk masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Mardiono berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk lebih peduli terhadap sampah. Sehingga dampaknya kebersihan tersebut tidak hanya dirasakan oleh diri sendiri namun juga masyarakat bersama.

Lihat: 18 Abege Terciduk Sedang “Ho oh” di Penginapan

“Harapan kita agar masyarakat Kabupaten Muarojambi khususnya untuk peduli terhadap sampah. Jangan membuang sampah sembarangan, karena kebersihan adalah sebagian dari pada iman,” tandas AKBP Mardiono.

(Doni)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN