Inilah Rute Kirab Obor Asian Games 2018 di Kota Jambi 3 Agustus Besok

Inilahjambi – Kirab obor Asian Games 2018 di Sumatera diawali dari Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan hingga Lampung.

Kirab obor akan kembali ke Pulau Jawa melintasi Banten, Jawa Barat, akan tiba di DKI Jakarta pada tanggal 15 Agustus.

Untuk Jambi, rute yang akan dilalui Kirab Obor Asian Games 2018 di Provinsi Jambi, yakni dimulai dari Bandara Sultan Thaha-Simpang Bajuri Dalam-Simpang Bajuri Luar-Simpang Candra Luar-Simpang Adipura-Simpang Sukarejo-Simpang Jelutung-Simpang Selamat Datang-Simpang SD Taufiq-Simpang Arah Pasar-Simpang Pertamina Kasang-Simpang Sijenjang-Jembata Aaur Duri 2-Desa Niaso-Candi Muaro Jambi.

Selanjutnya, Api Obor Asian Games 2018 akan diarak menuju Candi Muaro Jambi.

Sekretaris Daerah Provinsi Jambi M Dianto, mengatakan, pihaknya telah melakuka rapat kordinasi untuk mensukseskan pawai obor Asian Games XVIII tahun 2018 di Wilayah Provinsi Jambi, bersama Kapolda Jambi, Mukhlis, AS dan OPD terkait dalam lingkup Pemerintah Provinsi Jambi, bertempat di Ruang Utama Kantor Gubernur Jambi, Kamis pekan lalu.

Sekda minta seluruh OPD terkait dan TNI/Polri untuk mengatur semua sesuai dengan tupoksi masing-masing.

“Seluruh OPD dan TNI/Polri untuk mengatur semua sesuai dengan tupoksi masing-masing, akomodasi, konsumsi, pengerahan semua kemampuan tenaga-tenaga pendukung,” ujar Sekda.

Menurut DIanto, merupakan kehormatan tersendiri bagi Provinsi Jambi dilintasi Kirab Obor Asian Games 2018. Pasalnya, hanya 18 dari 34 provinsi di Indonesia yang dilintasi oleh Kirab Obor Asian Games 2018, dan Provinsi Jambi menjadi salah satu dari 18 provinsi tersebut.

“Pertama, kita akan menyambut kedatangan para pembawa obor, kegiatan di sekitar kirab ini akan dikelilingi oleh seluruh pesilat di Jambi, dan akan mengawal dan kita akan menampilkan tarian kreasi baru. Pembawa obor akan didampingi oleh Bujang Gadis Jambi, kearifan lokal akan mengawal dan kita akan mengupayakan yang terbaik bagi rombongan,” terang Sekda.

Baca juga:

Rutin Berolahraga, Kapolda Siap Bawa Obor Asian Games 2018 Keliling Kota Jambi

 

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN