Kembali Unjuk Rasa, Warga Mandiangin Sebut Saihu Ingkar Janji

Teks Sumber: Serujambi.com

Inilahjambi – Ratusan Warga Kecamatan Mandiangin kembali menggelar unjuk rasa, Rabu 26 Desember 2018.

Baca lagi : Curi Parfum di Alfamart, T Warga Legok Diamuk Massa

Selain menuntut ganti rugi lahan yang digusur oleh pihak PT Agronusa Alam Sejahtera (AAS), ratusan pengunjuk rasa juga menagih janji yang disampaikan Ketua DPRD Sarolangun H M Syaihu pada aksi unjuk rasa warga Mandiangin yang digelar beberapa waktu lalu.

Pendemo menilai ketua DPRD Sarolangun telah melukai hati rakyat dengan janji akan menyelesaikan sengketa antara masyarakat mandiangin dan pihak PT AAS, tapi tak kunjung terealisasi.

“Kami di sini menagih janji ketua DPRD Syaihu, yang telah membohongi rakyat,” ucap Sukiman, Koordinaror lapangan (Korlap) aksi unjuk rasa, dengan membentang spanduk bertuliskan “Menagih Janji Ketua DPRD Sarolangun, jangan membohongi masyarakat, mana janjimu mau menyelesaikan permasalahan masyarakat dengan pihak PT Agronusa Alam Sejahtera”.

Pengunjuk rasa juga menegaskan tidak akan membubarkan diri hingga Ketua DPRD Sarolangun menemui mereka.
“Sudah 13 hari setelah janjinya, tapi mana buktinya. Dia (Ketua DPRD) ingkar janji, kami tidak akan bubar, kami menunggu Saihu (Ketua DPRD Sarolangun) sampai 3 X 24 jam,” teriaknya.

Baca lagi : Gempa Darat Berkekuatan 4,5 SR Guncang Donggala

Hingga berita ini diterbitkan, pengunjuk rasa terus menyuarakan tuntutannya. Namun belum ada tanggapan resmi dari pihak terkait. Massa masih menunggu kedatangan ketua DPRD Sarolangun H M Syaihu. 

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN