Usaha Baru Owner Media, Zayan Kaligrafi Hadir di Mayang Kota Jambi

Inilahjambi – Pemilik salah satu media online di Jambi, Muhammad Husen, kini menjajaki usaha baru, yakni bingkai membingkai kaligrafi.

Bukan sembarang bingkai, wartawan yang sempat membuka usaha distro ini, mengklaim produk yang dia tawarkan lebih baik dan berkualitas. Meski baru dibuka, namun sejumlah konsumen telah datang membeli. Dan sebagian besar, kata Husen, mereka puas.

BACA JUGA: Bisnis Lendir Mucikari Vanessa Angel Beromset Rp2,8 Miliar Setahun

Menurut dia, Zayan Kaligrafi dan bingkai menyediakan beragam jenis kaligrafi dan ukuran, dengan variasi bingkai. Mulai dari kaligrafi bahan metbox, aluminium dan koil.

Terdapat kaligrafi pintu kabah, ayat kursi serta seribu dinar dan juga kaligrafi Allah dan Muhammad. Cocok sekali bagi yang ingin menghiasi rumah dan mengharapkan keberkahan dari Allah SWT.

“Harga dijamin lebih murah tapi tidak murahan, berkualitas tinggi, Zayan kaligrafi yang beralamat di Jalan Kyai Maja Kelurahan Simpang 3 Sipin tepatnya di depan SDN 25 ini menjual mulai harga 250 hingga 900rb,”ujar owner Zayan, Husen.

“Dari beberapa masyarakat yang sudah membeli kaligrafi di toko kami mereka bilang barangnya baik dan bagus. Harga juga tidak begitu mahal,” tambahnya lagi.

Lihat berita:  Mainan Anak, Bisnis yang Tak Ada Matinya…

Selain hiasan kaligrafi berbagai ukuran, toko Zayan kaligrafi juga menjual berbagai model bingkai minimalis dan ukiran untuk foto.

Selain memasarkan di toko, Zayan kaligrafi juga aktif melakukan penjualan di sejumlah forum jual beli di media sosial.

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN