“Tempo” Sebut Kemenangan Zumi Zola Bagian dari Politik Dinasti

Inilahjambi, JAMBI – Kanal khusus Tempo.co, Pilkada 2015, pada Jumat 11 Desember 2015, menulis Zumi Zola merupakan bagian dari dinasti politik yang berjaya dalam Pilkada 2015 ini.

Mantan Bupati Tanjung Jabung Timur ini diyakini menang dalam Pemilihan Gubernur Jambi, melawan pasangan inkumben Hasan Basri Agus-Edi Purwanto, setelah mendapat suara terbanyak berdasarkan metode hitung cepat (quick count) pada hari pencoblosan 9 Desember 2015 kemarin.

Tempo.co menyatakan Zumi Zola merupakan bagian dari dinasti politik, karena mantan artis peran itu adalah kepala daerah petahana, sama seperti kepala daerah lain yang menang kembali dalam Pilkada 2015 ini.

Selain itu, istilah politik dinasti ala Tempo juga ditempelkan ke Zumi Zola, karena dia dan para pemenang Pilkada 2015 lainnya itu merupakan kerabat dari penguasa sebelumnya.

Baca juga:

Zola disebutkan mewarisi darah politik ayahnya, Zulkifli Nurdin, yang menjabat Gubernur Jambi selama dua periode (1999-2004 dan 2004-2009). Meski setelah Zulkifli Nurdin berkuasa, ada jeda 5 tahun untuk kepemimpinan ‘trah’ Nurdin Hamzah di Jambi hingga 2015 ini, yang diisi oleh Hasan Basri Agus.

Selain Zola di Jambi, Tempo.co menulis dinasti politik yang dibangun di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat oleh keluarga Yance alias Irianto M.S. Syafiuddin, mantan Bupati Indramayu. Tahun ini kepemimpinan di keluarga itu diteruskan oleh istrinya Anna Sophanah.

Kemudian ada Airin Rachmi Putri Diani, adik ipar bekas Gubernur Banten, Atut Choisiah, yang kembali terpilih sebagai Wali Kota Tangerang Selatan. Dan adik Atut, Tatu Chasanah, juga terpilih sebagai Bupati Serang berdasarkan hasil hitung cepat Indo Barometer.

Hot news:

 

Neni Moerniani, yang maju dalam pemilihan Wali Kota Bontang dari jalur perseorangan, juga didukung popularitas suaminya, Sofyan Hasdam.  Sofyan menjabat Wali Kota Bontang selama dua periode. Berdasarkan hasil hitung cepat, Neni mengalahkan calon Wali Kota Bontang inkumben.
(Nurul Fahmy)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN