Belasan Wartawan Serbu Makosat Brimob Polda Jambi

Inilahjambi, KOTA JAMBI – Belasan wartawan cetak dan elekronik, Rabu 4 Novermber mendatangi Markas komando satuan(Makosat) Brimob Polda Jambi di daerah lingkar selatan Kota Jambi untuk melihat keseharian dan aktifitas anggota Brimob.

Belasan wartawan tersebut atas undangan Kepala Satuan Brimob Polda Jambi, Komisaris Besar Polisi IKG Wijatmika SIP dalam rangka Forum Kemitraan Sat Brimob Polda Jambi dengan media massa cetak dan elektronik.

”Ini juga dalam rangka Hut Brimob ke 70 serta sebagai ajang silaturahmi antara satuan Brimob dengan teman-teman wartawan,”kata Kombes Pol Wijatmika.

Secara singkat Wijatmika menjelaskan tugas-tugas di satuan Brimob. ”Kita welcome terhadap teman-teman wartawan. Silahkan jika ingin mengetahui Brimob itu bagaimana. Dan, jika ada hal-hal yang kurang berkenan dengan anggota Brimob silahka ditegur. Kita juga tidak antipati terhadap kritikan dari luar, selagi kritikan itu bersifat membangun,”papar Wijatmika.
Media massa, lanjut dia, adalah mitra Polri. Jadi, perlu dijalin kebersamaan untuk menuju hal-hal yang lebih baik lagi,”pungkas Kombes Pol Wijatmika.
(BUDHIONO)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN