Nah…! Tiga Orang Pedagang Amperan di Muara Bulian Keroyok Pasutri

Inilahjambi.com, Batang Hari- Pasangan suami istri (Pasutri) pedagang emperan M (46) dan A (50) menjadi korban pengeroyokan oleh 3 orang yang juga merupakan pedagang emperan di depan SPBU, Pasar Baru, Muara Bulian, Kabupaten Batang Hari, pada Minggu (12/02/2023) sekira pukul 23:00 WIB.

Menurut saksi yang enggan disebutkan namanya, salah seorang anggota Dinas Perhubungan yang sedang berjaga di Terminal, Muara Bulian, kejadian tersebut di awali oleh salah seorang dari 3 pelaku pengeroyokan yang mendatangi toko A dan M dengan kondisi marah-marah.

“Kalau dari yang saya lihat itu awalnya Toko ujung (milik pelaku) mendatangi A dan marah-marah.” Ujar saksi saat dikonfirmasi melalui telefon pada Rabu (16/02/2023).

“Terus waktu ribut makin parah saya langsung memisahkan mereka” tambahnya.

Berdasarkan informasi yang didapat dari korban. A sempat dicekik oleh pelaku sebelum akhirnya dilerai oleh saksi dan A sontak lari menuju Polsek Muara Bulian.

Selagi A di jalan menuju Polsek, ia bertemu istrinya, M yang juga sedang berjalan menuju warung miliknya.

M sempat bertanya kepada A ingin kemana, sontak A menjawab jika ingin ke Polsek.

Dengan rasa curiga M mendekati warung dan naasnya ketika ia baru saja sampai, dua orang pelaku lainnya sudah menunggu dan langsung menarik baju M hingga robek cukup parah.

Atas kejadian tersebut A dan M segera melapor ke Polsek Muara Bulian dengan membawa sejumlah barang bukti dan saat ini kasus tersebut dalam penanganan pihak Polsek Muara Bulian.

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN