Sekda: Ciptakan Kesejahteraan Anggota Korpri dengan Koperasi

Inilahjambi, JAMBI – Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Ridham Priskap menyatakan, Korpri harus mampu menciptakan inovasi, improvisasi untuk menciptakan kesejahteraan anggotanya salah satunya dengan koperasi.

Pernyataan ini disampaikannya saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Koperasi, Rabu 23 Maret 2016 bertempat di hotel Novita.

Hadir pada kesempatan ini Sekretaris DP KORPRI Provinsi Jambi Drs.H. Iskandar, M.Si. Narasumber berasal dari Korpri Pusat, Kementrian UKM, DP Koperasi Kabupaten Bogor.

Sekda memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini yang dinilainya cukup penting dan strategis, karena bimtek ini merupakan salah satu upaya memperoleh pemahaman yang benar dan komprehensif tentang manajemen yang merupakan salah satu bagian penting dari organisasi koperasi.

“Dengan harapan dapat memperkuat manajerial/ kepengurusan koperasi sehingga upaya membangun koperasi dalam instansi dapat terwujud yang nantinya berimplikasi kepada kesejahteraan anggota,” ujar Sekda.

Dijelaskan Sekda bahwa koperasi sebagai salah satu bentuk ekonomi kerakyatan, di Indonesia berfungsi sebagai badan usaha yang mempunyai azaz kekeluargaan dan mengutamakan kesejahteraan anggota, bukan mencari keuntungan dan anggota, bukan mencari keuntungan semata.

“Akan tetapi masyarakat umumnya masih memiliki kesan yang tidak selalu positif terhadap koperasi. Koperasi banyak diasosiasikan dengan organisasi usaha yang penuh dengan ketidakjelasan, tidal professional, banyak mendapat campur tangan pemerintah, dan sebagainya, padahal prestasi beberapa koperasi di Jambi cukup banyak dan berarti,” katanya.

Melalui kesempatan ini diharapkan para peserta dapat menjadi percontohan dalam upaya meningkatkan citra koperasi, khususnya dalam lingkungan instansi saudara, dalam meningkatkan hubungan koperasi dengan pelaku usaha lain maupun perkembangan koperasi itu sendiri.

”Bila kita melihat dinamika perkoperasian di Provinsi Jambi saat ini, kita patut bersyukur bahwa jumlah masyarakat Jambi yang menjadi anggota koperasi, dari tahun ke tahun mengalami kenaikan, namun hal tersebut belum dengan kenaikan dari segi kualitas.

Hal ini terlihat dari jumlah koperasi yang ada di Provinsi Jambi sebanyak 3.659 unit, ternyata yang bisa melaksanakan Rapat Anggota tahunan hanya 933 koperasi atau baru mencapai 25,4%. Hal inilah yang menjadi tantangan bagi semua pihak, baik pemerintah maupun pemangku kepentingan yang terlibat dalam sektor perkoperasian,” katanya.

Sementara itu sebelumnya Sekretaris DP KORPRI Provinsi Jambi Drs.H. Iskandar, M.Si. menyatakan bahwa Bintek bagi Pengurus Koperasi Unit KORPRI Provinsi Jambi diharapkan dapat membimbing secara teknis atau kursus singkat manajemen koperasi bagi pengurus koperasi unit KORPRI Provinsi Jambi.

“Kegiatan tersebut guna memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang perkoperasian kepada PNS/Anggota KORPRI. Lalu meningkatkan keterampilan dalam pengelolaan koperasi bagi anggota koperasi, khususnya di unit KORPRI dan terakhir untuk memotivasi anggota KORPRI di unit – unit KORPRI untuk mendirikan koperasi di unit kerja masing masing,” ujarnya.

 

 
(Humas Prov Jambi)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]

Tinggalkan Balasan

SOROTAN