Wow…Omset Fotografer Musiman ini Capai Jutaan Rupiah Perhari
Inilahjambi, KOTA JAMBI – Siapa sangka penghasilan juru foto musiman yang biasa kita temui di tempat keramaian atau saat momen tertentu, omsetnya bisa mencapai jutaan rupiah perharinya.
Wagino, salah satu fotografer musiman yang biasa mengabadikan momen-momen di berbagai acara seperti wisuda kampus, pernikahan atau acara besar lain membaca peluang besar untuk bisnis ini.
Caranya,dia menawarkan tamu undangan atau mereka yang baru saja diwisuda untuk difoto sebagai kenang-kenangan.
Dengan harga yang relatif murah untuk satu kali foto dan hasilnya pun langsung bisa di ambil dengan ukuran standar.
” Kita hanya menawarkan harga sepuluh ribu rupiah saja untuk satu kali foto plus hasil fotonya ” ujar wagino yang mengaku awalnya iseng saja. Dan itu pun menurut dia karena hobinya memotret.
Pengakuan Wagino, dalam satu hari jika ada acara wisuda, dia mampu mencetak hingga 200 foto lebih.
Foto-foto tersebut nanti di ambil dengan orangnya apabila acara sudah selesai. Dengan cara bekerja sama dengan salah satu studio foto terdekat untuk mencuci hasil fotonya.
Dari hasil jepretan kameranya itu, Wagino mampu meraup untung hingga satu juta rupiah perhari.
” Yang paling banyak orang berfoto itu biasanya disaat acara wisuda,karena mahasiswa kan mau mengabadikan momen ini dengan keluarga atau teman dengan cara berfoto di lokasi acara,”ungkap Wagino.
Nah, bagi anda berminat mencari uang tambahan yang relatif lumayan besar, boleh di coba jadi fotografer musiman.
(ZALMAN IRWANDI)