Aksi 10 Penembak Jitu di Mako Brimob Polda Jambi Mencekam

Inilahjambi, KOTA JAMBI – Aksi 10 penembak jitu dari Satuan Pelopor dan Gegana membuat undangan yang hadir pada hari jadi Brimob ke 70 Sabtu, 14 November 2015 di Markas Komando Brimob Polda Jambi, di kawasan jalan Lingkar Barat Kota Jambi menjadi mencekam dan cemas.

Saat itu, ke 10 sniper Brimob Polda Jambi sedang memperagakan keahlian mereka dalam menembak jitu. Kali ini sasaran tembaknya bukan objek seperti yang dilihat masyarakat berupa patung atau benda mati lainnya.

Tapi kali ini, sasaran tembaknya adalah balon yang digigit anggota Brimob lainnya.

Setelah berkonsentrasi penuh, selang beberapa detik, peluru melesat dan tepat mengenai balon yang jaraknya hanya beberapa senti dari wajah personel Brimob yang menggigit balon itu.

Tepuk tangan bergemuruh dari undangan termasuk juga anggota Brimob lainnya, usai 10 penembak jitu beraksi.

Kapolda Jambi, Brigjen Pol Lutfi Lubihanto mengatakan kekagumannya atas aksi ke 10 penembak jitu tersebut.

“Penembak jitu adalah salah satu kekuatan Polri yang dimiliki oleh Satuan Brimob Polda Jambi. Dan, mereka juga akan di terjunkan saat pengamanan pilkada nanti,”kata Lutfi.

“Para penembak jitu ini akan diterjunkan khusus jika ada kerusuhan terjadi di kota Jambi”ujarnya lagi.

 

(ZALMAN IRWANDI)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN