Distribusi Logistik Terganggu Karena Kabut Asap, Pilgub Jambi Terancam Ditunda

Inilahjambi, JAKARTA – Penyaluran logistik Pilkada serentak di beberapa daerah di Sumatera dan Kalimantan terhambat dengan adanya bencana kabut asap.

Akibatnya, Pilkada di daerah terdampak asap terancam akan ditunda pelaksanaannya hingga bencana kabut asap mereda, termasuk Pemilihan Gubernur di Jambi.

Dirjen Politik Pemerintahan dan Umum (Polpum) Kemendagri, Soedarmo, mengatakan, pemerintah akan mengambil sikap, alternatif, kalau asap membesar tidak berhenti, yang memungkinkan masalah gangguan transportasi logistik bisa dibawa ke daerah, Pilkada mungkin saja bisa ditunda, sampai asapnya reda.

Soedarmo menyebutkan, sesuai peraturan KPU, Pilkada bisa ditunda dengan alasan force majeure, konflik berkepanjangan dan bencana alam.

Kebakaran dan asap tebal di beberapa daerah seperti di Jambi, Kalimantan Tengah, Riau dan Sumatera Selatan masuk kategori bencana.

Diketahui, Provinsi Jambi akan mengadakan pemilihan gubernur pada 9 Desember mendatang.

Terdapat dua pasang calon yang akan bertarung dalam helat 5 tahunan ini, pasangan incumben Hasan Basri Agus dan Edi Purwanto akan berhadapan dengan Zumi Zola dan Fachrori Umar.

 

 

 

(Olivia Admira)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN