Gubernur DKI Anies Baswedan Siapkan Bonus Rp21,4 M untuk Jojo Cs

Inilahjambi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajukan anggaran untuk bonus atlet pelatihan daerah (pelatda) DKI Jakarta yang menyabet medali Asian Games 2018 senilai total Rp21,4 miliar. Atlet bulutangkis Jonatan Christie dan puluhan atlet lain dari Pelatda DKI akan menerima bonus itu.

Anggaran itu diajukan dalam rapat pembahasan Anggaran Penerimaan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2018 di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa 28 Agustus 2018.

“Kalau emas Rp300 juta, perak Rp150 juta, perunggu Rp90 juta. Makanya jangan mau perak sama perunggu, emas saja,” kata Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta, Ratiyono saat dihubungi, Rabu 29 Agustus 2018.

Ratiyono menyebut pemberian bonus merujuk Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 1203 Tahun 2018 yang mengatur satuan biaya penghargaan prestasi olahraga dan pemuda yang diteken Anies 21 Agustus 2018.

Berdasarkan catatan yang diterima CNNIndonesia.com dari KONI DKI Jakarta, per Selasa pukul 16.45 WIB, sudah ada delapan emas, tiga belas perak, dan sembilan perunggu atau 30 medali yang diraih 41 atlet.

“Ada delapan emas, termasuk Jonatan Christie yang kemarin, Aqsa, terus silat beregu Yolla Prima Lubis,” kata Ketua KONI DKI Jakarta Djamhuron Wibowo saat dihubungi, Rabu.

Selain Jojo, panggilan akrab Jonatan, atlet lain yang akan menerima bonus dari Pemprov DKI di antaranya adalah pasangan ganda putra bulu tangkis peraih emas dan perak Kevin Sanjaya-Markus Gideon.

Lalu ada Aqsa Sutan Aswar, peraih medali emas dan perunggu cabang olahraga jetski. Ada juga peraih emas dari pencak silat Puspa Arumsari.

Para pelatih yang mendampingi 41 atlet tersebut pun akan menerima bonus dari Pemprov DKI Jakarta.

 

 

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN