Sekda Pimpin Rapat Gelar Penganugerahan Gelar Adat Melayu kepada Gubernur

Inilahjambi, KOTA JAMBI – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj.Sekda) Provinsi Jambi, Drs.H.Erwan Malik,MM memimpin rapat persiapan penganugerahan gelar adat oleh Lembaga Adat Melayu (LAM) Provinsi Jambi kepada Gubernur Jambi, H.Zumi Zola Zulkifli, S.TP,MA dan istri, Hj.Sherrin Tharia Zola, bertempat di ruang pola Kantor Gubernur, Selasa 01 Agustus 2017.

Sekda menyatakan, rapat pemberian gelar adat Melayu kepada pemimpin negeri Sepucuk Jambi Sembilan Lurah ini merupakan tindak lanjut dari rapat sebelumnya yang dipimpin oleh Asisten III Sekda pada tanggal 18 Juli 2017 yang lalu dan dilanjutkan rapat pemantapan dan susunan anggota panitia prosesi penganugerahan gelar adat pada Gubernur Jambi dan istri pada tahun 2017.

“Direncanakan Lembaga Adat Melayu (LAM) Provinsi Jambi akan memberikan gelar adat untuk Gubernur Jambi dan Istri, untuk itu perlu perencanaan yang matang serta pembentukan panitia penganugerahan gelar adat tersebut perlu dukungan dari instansi dan OPD Provinsi Jambi,” jelas Sekda

Sekda mengatakan, kegiatan prosesi penganugerahan gelar adat dari LAM Provinsi Jambi tidak akan disatukan dengan rakor Gubernur se Sumatera, acara adat, kemungkinan acara LAM akan dilaksanakan sekitar tanggal 31 Agustus 2017.

Sekda mengungkapkan, penanggung jawab urusan teknis pelaksanaan pemberian gelar adat adalah LAM Provinsi Jambi dan penanggung jawab urusan protokoler tamu dan undangan adalah adalah OPD Provinsi Jambi yang telah ditunjuk sesuai dengan SK yang dibuat. Masalah teknis pemberian gelar adat semuanya kita serahkan kepada LAM Provinsi Jambi sebagai penanggung jawabnya, untuk masalah pengurusan protokoler dan undangan serta tamu akan kita serahkan kepada OPD sebagai penanggung jawabnya,” kata Sekda.

“Ini merupakan pertemuan yang kedua kalinya, mengingat demi suksesnya acara ini perlu persiapan yang matang karena acara ini termasuk yang langka dan tidak semua kepala daerah dapat gelar adat, saya ingin acara ini sedetil mungkin, sukses,” sambung Sekda.

Sementara itu, dari LAM Provinsi, Jambi H. Haroen Saad menyampaikan, perlu adanya bantuan dan saran dari seluruh OPD dari Provinsi Jambi untuk kelancaran pelaksanaan pada hari H nanti. “Kami dari LAM Provinsi Jambi sangat butuh bantuan dan saran dari seluruh OPD Provinsi Jambi untuk kelancaran pelaksanaan pada saat pemberian gelar adat tersebut,”ujar Haroen.

“Untuk menindaklanjuti permintaan ketua Lembaga Adat Melayu Provinsi Jambi agar rumah adat segera diperbaiki, mengingat waktu sudah dekat, kita perlu perbaiki rumah adat yang akan kita pergunakan, supaya rumah adat tersebut secepatnya diperbaiki,” sambungnya.

Asisten III Sekda, H.Saipuddin, seluruh anggota LAM Provinsi Jambi, dan seluruh OPD Provinsi Jambi, serta para undangan lainya turut hadir dalam acara tersebut.

 

(Humas Pemprov Jambi)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com

Tinggalkan Balasan

SOROTAN