Tahun Depan, Bus Trans Siginjai Layani Rute Bandara STS – Sengeti
Inilahjambi – Di tahun 2020 mendatang, Dinas Perhubungan Provinsi Jambi akan membuka rute Bus Trans Siginjai dari Bandara Sultan Taha Syaifuddin Jambi hingga ke Sengeti, tepatnya di perkantoran Bupati Muarojambi.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jambi, Varial Adhi melalui Kepala Bidang Perhubungan Darat dan Perkeretaapian, Wing Gunariadi mengatakan, di tahun 2018 lalu pihaknya kembali mendapat bantuan 5 unit bus dari Kementrian Perhubungan Republik Indonesia.
Baca juga: Jumlah Penumpang Bandara Sultan Thaha Syaifuddin Jambi Capai 1,6 Juta Lebih
Kata dia, 5 bus tersebut nantinya akan di operasikan untuk koridor II yaitu, Sengeti-Bandara Sultan Taha Jambi.
“Tahun 2020 nanti kita akan buka rute Trans Siginjai dari Sengeti sampai ke Bandara Sultan Taha Jambi dengan jarak tempuh 40 kilo meter,” kata Wing Senin 1 April 2019.
Ditambahkan Wing, untuk rute Sengeti-Bandara Sultan Taha Jambi, pihaknya juga akan membangun halte sebanyak 20 unit. Selain itu, biaya angkutan Trans Siginjai koridor II ini hanya sebesar Rp 5000 rupiah.
“Kita juga akan bangun 20 halte, itu nanti kita pasang arah jalan pergi 10, arah jalan pulang 10. Kita juga akan coba meminta kepada pihak Angkasa Pura untuk membangun halte di dalam kawasan bandara tersebut,” ujarnya.
Sementara, Wing juga menyampaikan bahwa, sebelum dioperasionalkan koridor II ini, pihaknya akan berkoordinasi dahulu kepada pihak Pemerintah Kota. Sambung Wing, karena rute koridor II itu ada sedikit bersinggungan dengan angkutan kota.
Lihat: Dishub Provinsi Jambi dan Tim Gabungan Tertibkan Kendaraan di Batanghari
“Jadi sebelum dioperasionalkan kita akan rapat bersama pihak Pemkot. Jangan sampai ada tumpang tindih serta terjadi keributan gara-gara koridor II itu. Jika pihak Pemkot sudah menyetujuhi, kita baru menetapkan titik lokasi untuk halte rute Sengeti-Bandara Sultan Taha Jambi itu,” tandasnya.