Terungkap Identitas Penjambret Berbaju PNS Kerinci di Siulak Mukai

Inilahjambi –  Identitas pelaku perampok emas Mak Ardi di Kecamatan Mukai Hilir, Kerinci, siang tadi 25 Januari 2020 terungkap.

Informasi diterima, pelaku yang berseragam PNS Pemkab Kerinci merupakan warga Koto Tuo, Kecamatan Depati Tujuh, Kerinci berinisial RP (34).

Saat ini pelaku sedang berada di Puskesmas Siulak Gedang menjalani perawatan akibat amukkan massa.

Baca saja: Jambret Kalung Mak Ardi, Pria Berbaju Pemkab Kerinci Babak Bingkas Dihajar Massa

Kapolsek Gunung Kerinci melalui Kanit Reskrim, IPDA Alti Irawan, membenarkan peristiwa itu.

Pihaknya datang ke lokasi saat pelaku dikepung massa dan langsung mengamankannnya. Kemudian, pelaku dilarikan ke Puskesmas Siulak Gedang.

“Sekarang tersangka dirawat di RSUD di Sungaipenuh,” ujar Alti Irawan, Sabtu 25 Januari 2020 sore.

Lihat lagi: Mobil Kijang Nyungsep ke Sungai di Rawang Sungaipenuh

 

(IDP)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN