Vanessa Angel Terlilit Kasus Prostitusi Online, Faye Nicole Nampak Girang

Teks Sumber: Suara.com

Inilahjambi – Faye Nicole menjadi salah satu orang yang bereaksi atas tertangkapnya Vanessa Angel dalam kasus prostitusi online di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu 5 Januari 2019. Hal itu terlihat dalam laman Instagram perempuan 19 tahun tersebut.

Baca lagi : Tarif Vanesa Angel Rp 80 Juta Sekali Booking…

Namun, bukannya mendukung, Faye Nicole malah terlihat seperti kegirangan dengan kejadian yang menimpa Vanessa Angel. Bagaimana tidak, seraya memajang kebersamaannya dengan sang pemain FTV, Faye bicara soal karma.

Faye Nicola sindir Vanessa Angel lewat foto ini? [instagram/fayeofficials]
Faye Nicole sindir Vanessa Angel

Karma is real. Tuhan selalu punya cara tersendiri untuk membalas perbuatan umatnya,” tulis Faye Nicole dalam keterangan foto tersebut.

Vanessa Angel dan Faye Nicole semula memang begitu dekat. Mantan kekasih Didi Mahardika itu bahkan mengunggah potret persahabatan itu seraya menuliskan kata-kata manis.

Namun belakangan, Vanessa Angel menghapus semua foto-foto itu dan sempat melontarkan sindiran. Tepatnya ketika nama Faye Nicole diduga menjadi perempuan yang menemani narapidana kasus korupsi Tubagus Chaeri Wardhana atau Wawan di sebuah hotel, Desember 2018.

Baca lagi : Digrebek saat Bersetubuh di Hotel, Dua Artis Cantik Jadi PSK Online

Seperti diketahui, Vanessa Angel saat ini sedang melalui proses penyelidikan di Polda Jawa Timur. Polisi sempat mengungkap bahwa tarif yang dipasang Vanessa Angel adalah Rp 80 juta untuk sekali kencan.

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN