Video: Sampah Berserak di Taman Tugu Juang, Warga: Proyek Rp2,1 Milyar Tak Berbekas
Inilahjambi – Sampah berserak di Taman Tugu Juang Kota Jambi di kawasan Sipin Ujung. Sampah plastik, kayu dan bekas botol minuman berserak hampir tiap penjuru kawasan ini.
Padahal, baru sebulan lalu tugu yang direvitalisasi dengan APBD Provinsi Jambi senilai Rp2,1 Milyar ini selesai dikerjakan. Kondisinya kini, menurut sejumlah warga yang berada di sana, seperti tidak bertuan, tidak terurus.
“Tidak ada bekasnya sama sekali, bahwa tugu ini selesai direnovasi. Kalau dulu kawasan ini penuh ilalang, sekarang malah tampak penuh sampah. Bedanya, kawasan ini dulu ditutup pagar, kini pagarnya dibuka. Itu saja,” kata Asmuni, warga Jambi, Jumat sore 9 Februari 2018.
Pantauan inilahjambi, pada Jumat sore 9 Februari 2018. Sampah berserak yang berada di kawasan itu mulai dari bagian belakang, samping kanan dan kiri, hingga ke bagian belakang. Tidak ada petugas kebersihan dan tidak bak sampah.
Pada 24 Januari lalu, Gubernur Jambi Zumi Zola sempat meninjau taman ini pasca direnovasi.
Saat itu gubernur menyatakan, pihaknya berencana membangun galeri seni tahun 2018 ini.
“Gedung semacam museum foto-foto perjuangan sejarah tentang Jambi dan nanti ada gedung tersendiri untuk anak muda memamerkan hasil karya seni dengan anggaran dana dua miliar,” ujar Zola.
Zola berpesan pembangunan taman, rumput, serta fasilitas kebersihan menjadi prioritas agar masyarakat semakin nyaman untuk berada di Tugu Juang.
“Bangun fasilitas umum dan sama-sama dirawat kebersihan seperti makan kacang bawa plastik sendiri dan kita telah siapkan tong sampah,” jelas Zola.
Karo asset Pemprov Jambi Riko Febrianto, mengatakan, asset Tugu Juang itu milik Pemprov Jambi, namun pasca direnovasi, belum ada diserahterimakan oleh Dinas PU.
“Kawasan itu punya pemprov. Setelah renovasi, belum diserahkan, masih di PU,” singkatnya, Jumat sore.
Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Jambi Harry Andria, tidak dapat dihubungi. Nomor teleponnya sulit diketahui, dan kalaupun dihubungi, jarang merespon panggilan. Begitu juga kepala Bidang Cipta Karya dinas tersebut.
Berita kalrifikasi:
http://www.inilahjambi.com/dinas-pu-sampah-di-tugu-juang-akan-dikelola-uptd-museum-dinas-pariwisata-nah-kok/
(Nurul Fahmy)