Belasan Polisi Geruduk Warnet Potlot di Mayang, Puluhan Pengunjung Kocar-Kacir

Inilahjambi, KOTA JAMBI – Puluhan pengunjung warnet di daerah Mayang dikagetkan dengan kedatangan belasan polisi dari Polsek Kotabaru. Kedatangan tiba-tiba polisi ke salah satu warnet di jalan Ir Juanda, Mayang, Minggu 1 Oktober 2015, sekitar pukul 23.00 WIB tersebut sempat membuat heboh pengunjung warnet dan juga warga sekitar.

Warnet Potlot yang berlokasi tidak jauh dari Jalan Sukasari tersebut, oleh anggota Polsek Kotabaru menjadi target pertama. Puluhan pengunjung warnet diperiksa satu-satu. Seluruh pengunjung yang membawa sepeda motor diperiksa kelengkapan suratnya.

”Kita geledah semuanya. Bagi pemilik kendaraan kita minta bukti kelengkapan suratnya,” kata salah seorang anggota Polsek Kotabaru yang enggan namanya disebutkan.

Dari puluhan sepeda motor, ada 2 unit yang dibawa ke polsek karena tidak mempunyai kelengkapan dan disinyalir bodong.

”Lihat ini, bodi motor dengan mesinnya beda. Mesinnya jenis motor sport. Yang punya tidak bisa menunjukkan kelengkapan suratnya. Maka kita bawa ke Polsek,’ ‘ujar polisi tersebut.

Dia juga menuturkan, kegiatan ini dilakukan karena kasus curanmor semakin meningkat. Dari banyak kejadian, pengunjung warnetlah yang jadi sasaran.

”Selain razia di warnet, kita juga akan merazia rumah kos yang diduga tempat transaksi narkoba. Kalau mau keterangan lebih detil, silahkan hubungi Kapolsek saja,” kata polisi itu.

 

(IJ-ONO)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com
SOROTAN