Massa PDIP Tumpah Sambut Olly Dondokambey, Langgar Protokol Kesehatan?

Massa PDIP Tumpah Sambut Olly Dondokambey, Langgar Protokol Kesehatan?

Inilah Jambi – Massa PDIP tumpah menyambut Calon Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey saat menghadiri undangan Gereja maupun kunjungan ke sejumlah Desa dan Posko Pemenangan di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), pada Jumat-Minggu, 20-22 November 2020.

Olly yang datang ke Minahasa Selatan menggunakan helikopter disambut penuh semangat oleh warga yang datang beramai-ramai menggunakan sepeda motor dan mobil.

Fanspage PDIP mengunggah sejumlah foto kerumunan massa dalam kegiatan itu. Tampak tak ada social distancing dan longgar sekali protokol kesehatan dalam giat itu. Bahkan tampak juga sejumlah massa yang tidak.mengenakan masker.

Berikut foto foto kegiatan itu.

Massa PDIP di Sulawesi Utara
Massa PDIP di Sulawesi Utara

Klik Sumber

 

 

Baca juga:

 

(*/)

 

Massa Penjemput Habib Rizieq di Bandara Capai 51 Ribu Orang, Laporan Pangdam Jaya ke Pemerintah Meleset

 

Inilah Jambi – Jumlah massa penjemput Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab  10 November 2020 lalu di Bandara Soetta meleset dari prediksi Panglima Komando Daerah Militer Jayakarta Mayor Jenderal Dudung Abdurachman.

Majalah Tempo edisi 23-30 November 2020 menyebutkan, Dudung awalnya memprediksi jumlah massa hanya 6 ribu orang. Namun ternyata berdasarkan pantauan mapchecking.com, jumlah massa membludak hingga 51 ribu orang.

Besarnya jumlah massa ini berbuntut pada munculnya klaster baru penyebaran Covid-19.

“Sebenarnya kami sudah tahu (bakal ada massa penyambut Rizieq), tapi bahwa sebesar itu memang di luar prediksi,” kata Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri, Safrizal dalam diskusi daring bertajuk “Terimbas Kerumunan Rizieq” pada Ahad, 22 November 2020.

Menurut Safrizal, jajaran pemerintah sejak awal sudah mempersiapkan langkah-langkah antisipasi terhadap potensi kerumunan, ternyata kerumunan dalam skala besar masih terjadi.

“Ini yang membuat sekarang kami ingin tahu apa penyebabnya, sudah diimbau, sudah diberitahu, di mana miss-nya. Ini belum selesai pencariannya,” ujar Wakil Ketua Satgas Penanganan Covid-19 ini.

 

Baca selengkapnya

 

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com

Tinggalkan Balasan

SOROTAN