Sudah 1 Juta Orang Meninggal Karena Covid-19 di Seluruh Dunia

Sudah 1 Juta Orang Meninggal Karena Covid-19 di Seluruh Dunia

Baca juga:

Inilah Jambi – Korban jiwa meninggal dunia akibat Covid 19 sudah mencapai 1.007.508 orang. Data tersebut diungkap Worldometers pada Selasa 29 September 2020.

Sementara sebanyak 33.606.846 orang lainnya terinfeksi dan yang sembuh sebanyak 24.913.231. Namun Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, mengatakan, tidak ada kata terlambat untuk membalikkan keadaan menjadi lebih baik.

Apa lagi, menurut saat ini telah ada kandidat vaksin yang dalam uji coba tahap akhir. Selain itu, tindakan pencegahan yang dilakukan masyarakat juga bisa memutus penularan.

“Satu juta orang sekarang telah meninggal karena Covid-19 dan lebih banyak lagi yang menderita karena pandemi tersebut,” kata Tedros dalam sebuah artikel di surat kabar online Inggris, The Independent.

Tedros menyebut ada empat langkah penting untuk mengendalikan pandemi, yaitu termasuk mencegah penularan dan melindungi kelompok rentan.

Ia juga memperingatkan pentingnya upaya individu seperti mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak. Sementara pemerintah perlu untuk melakukan isolasi, pengujian dan merawat kasus, kemudian melacak dan mengkarantina kontak mereka, jelasnya.

“Sejarah akan menilai kita atas keputusan yang kita lakukan dan tidak kita buat di bulan-bulan mendatang. Mari raih kesempatan dan sambungkan batas-batas negara untuk menyelamatkan nyawa dan mata pencaharian.”

Lebih lanjut, Tedros mengatakan bahwa sambil memerangi pandemi, dunia perlu merencanakan dukungan yang dibutuhkan jutaan orang untuk membangun kembali kehidupan mereka bahkan setelah penyakit ini bisa diatasi.

Lihat lagi:

(*/)

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:[email protected]
SOROTAN