Tersembunyi di Tanah Sumedang, Ini Dia Situ Cilembang….

Inilahjambi – Danau yang tidak terlalu lebar ini baru dikenal para pelancong beberapa tahun belakangan. Para pengguna jejaring sosial yang menjadikannya terkenal di Jawa Barat. Sudah tak heran dong ya, dengan efek samping dari media sosial yang bisa bikin sesuatu itu makin populer alias terkenal. Ya…seperti tempat wisata yang satu ini. Kini wisatawan dari luar provinsi pun mulai berdatangan untuk menyaksikan sendiri keindahannya.

Danau Cilembang tersembunyi di Dusun Curug, Desa Hariang, Kecamatan Buahdua, Sumedang, Jawa Barat nih traveler. Danau ini diperkirakan memiliki kedalaman sekitar tiga meter. Airnya….duh…, sangat jernih dan berwarna biru.

Wisata danau dengan pemandangan keren ini memiliki banyak nama pemberian netizen, antara lain Sirah Cilembang, Situ Cilembang, dan Danau Biru Hariang Cilembang. Ada juga yang menyebutnya Labuan Cermin Sumedang, karena seindah danau Labuan Cermin di Biduk-Biduk, Kalimantan Timur yang juga memiliki air berwarna biru jernih.

Sama seperti Pantai Tiga Warna di Malang dan Tebing Keraton di Bandung, Situ Cilembang juga mendadak terkenal karena jejaring sosial. Seperti yang sudah dikisahkan di awal tadi ya traveler. Saat ini kawasan tersebut dikelola oleh pemuda karang taruna setempat agar terjaga keasliannya. Sampai saat ini pengunjung tidak dikenakan biaya masuk. Hanya diminta membayar biaya parkir kendaraan saja lho traveler.

Kamu dilarang keras untuk mandi dan berenang di danau. Kalau ingin menjajal kesegaran airnya, cukup cuci muka saja. Pasalnya danau ini merupakan sumber air minum bagi warga setempat. Jadi jelas dong harus tetap terjaga kebersihannya.

Selanjutnya nikkmati pemandangan dasar danau yang indah dengan ikan-ikan dan kura-kura tawar yang berkeliaran di sana. Udara yang sejuk dan pepohonan asri yang mengelilingi danau juga akan menjadikan pikiran lebih rileks. Hayo….tempat wisata yang satu ini bisa dong jadi pertimbangan untuk destinasi wisata bagi traveler.

 

 

(Sumber: merdeka.com)

 

Terima kasih telah membaca Inilahjambi.com. Cantumkan link berita ini bila Anda mengutip seluruh atau sebagian isi berita. Laporkan keluhan dan apresisasi Anda terkait konten kami ke email:inilahjambi@gmail.com

Tinggalkan Balasan

SOROTAN